Solusi the disk write protected dengan HP USB Disk Storage Format Tool
Barangkali diantara kamu ada yang mengalami kejadian serupa ini, sebuah flash disk, micro sd atau USB Eksternal Drive kita mengalami kerusakan dengan pesan error “the disk write protected”. Akibat dari “the disk write protected” ini tentu saja kita gak bisa mencopy-paste atau men-dellete file didalamnya. Solusinya gak ribet kok, cukup anda format menggunakan HP USB Disk Storage Format Tool.
HP USB Disk Storage Format Tool ini terbukti ampuh, saya sukses menggunakannya setelah gagal puluhan kali dengan beberapa cara yang saya searching di google.
Agar anda tidak susah-susah serching lagi di google dan mengalami kegagalan seperti saya, ini saya kasi tau beberapa tips gagal yang saya lakukan:
- Mengganti WriteProtected di StorageDevicePolicies, dengan regedit HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\StorageDevicePolicies.
- Megggunakan Software Repair_v2.9.1.1
- Menggunakan software transcend
Saya tak menyalahkan 3 tips gagal yang sudah di posting teman-teman di blognya. Karena mungkin saja, masalah computer kita berbeda. Tapi silakan anda coba tips saya ini barangkali masalahnya sama dengan masalah yang saya hadapi.[]

